Jakarta, 05 Juli 2024 – Himpunan Mahasiswa Udara (HMU) ITL Trisakti sukses menyelenggarakan seminar dengan mengangkat topik menarik “Upaya dan Peran Pemerintah dalam Mengawasi Tarif Angkutan Udara untuk Memastikan Harga Tiket Pesawat yang Terjangkau”. Tema ini dipilih untuk merespons tingginya permintaan masyarakat akan tiket pesawat yang terjangkau serta untuk mengkaji langkah-langkah yang diambil pemerintah dalam mengatur tarif angkutan udara.
Acara yang berlangsung di Auditorium lantai 7 ITL Trisakti ini dihadiri oleh Wakil Rektor IV ITL Trisakti, H. Basri Fahriza, S.E., MBA, Ph.D., Dosen Pascasarjana ITL Trisakti, Dr. Soeharto Abdul Madjid, yang juga menjadi pembahas dalam seminar kali ini; perwakilan Unit Pembinaan Mahasiswa (UPMA), Muhammad Tohir, AMTru; serta para mahasiswa ITL Trisakti dan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi yang antusias mengikuti rangkaian acara tersebut.
Dalam sambutannya, H. Basri Fahriza menekankan pentingnya penyediaan layanan transportasi udara yang berkualitas. “Sebagai negara kepulauan terbesar dengan wilayah udara yang luas, Indonesia memiliki tanggung jawab besar untuk menyediakan layanan transportasi udara yang berkualitas. Oleh karena itu, topik seminar ini sangat relevan dan menarik, terutama mengingat peningkatan frekuensi penerbangan, baik domestik maupun internasional, pasca pandemi Covid-19,” ujar Basri.
“Pemerintah, sebagai badan regulator, memiliki peran yang sangat penting dalam berbagai aspek, mulai dari pemenuhan persyaratan keselamatan penerbangan, pelayanan bandar udara, hingga keterjangkauan harga tiket penerbangan. Di sisi lain, operator penerbangan juga memiliki tujuan bisnis untuk meraih keuntungan dan menjaga keberlanjutan usaha di sektor penerbangan,” tambah Basri.
Dipandu oleh Antariksa Rahmat selaku moderator, acara inti dimulai dengan paparan dari narasumber yang memiliki beragam latar belakang dan pengalaman. Berikut adalah daftar narasumber dalam kegiatan seminar kali ini:
- Supriyatno, S.E., M.Ak – Kepala Subdirektorat Pembinaan Pengusahaan dan Tarif Angkutan Udara, Direktorat Angkutan Udara, Dirjen Perhubungan Udara. Beliau membahas mulai dari tarif penumpang angkutan udara, regulasi dan kebijakannya, peran dan upaya pemerintah, serta faktor-faktor yang mempengaruhi harga tiket penerbangan.
- Dr. Mustikasari, S.E., MMTr, Ph.D – Praktisai Penerbangan dan Akademisi bidang Penerbangan, dengan membahasa pentinya strategi pelayanan industri maskapai penerbangan dalam menjaga kepercayaan publik
- Tubagus Haryo Karbyanto, S.H – Pengurus Harian YLKI. Beliau membahas mengenai dampak tarif angkutan udara yang tinggi terhadap konsumen.
Seiring berakhirnya seminar ini, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh wawasan yang mendalam dan relevan mengenai upaya dan peran pemerintah dalam menjaga keterjangkauan tarif angkutan udara. Selain itu, seminar ini juga diharapkan mampu memberikan pemahaman yang komprehensif mengenai dinamika industri penerbangan, serta dampak signifikan yang ditimbulkannya terhadap masyarakat luas. Dengan demikian, para mahasiswa dapat memiliki gambaran yang lebih jelas tentang tantangan dan peluang di sektor ini, serta kontribusi yang dapat mereka berikan dalam menciptakan sistem transportasi udara yang lebih efisien dan inklusif di masa depan.
Reporter: Sely Amalia & Dedes
Fotografer: Samasta
Editor: Yosi Pahala